BORGOLNEWS.COM BENGKALIS/RIAU – Dalam upaya pencegahan tentang bahaya kebakaran lahan dan hutan di wilayah binaan anggota TNI terus melakukan himbau dan patroli ke tempat rawan Karhutla.
Hal ini di sampaikan Babinsa Koramil 07/Bukit Batu, Kodim 0303/Bengkalis, Praka Budiman kepada masyarakat di Desa Lubuk gaung Kec.Siak kecil, Minggu (28/03/21).
“Ini terus kita lakukan demi keamanan wilayah dari ancaman Karhutla dan lain nya,”ungkap Babinsa.
Disampaikan Praka Budiman bahwa pihaknya akan terus berupaya memberikan himbauan itu kepada masyarakat, agar masyarakat betul betul sadar tentang bahaya karhutla.
“Diharapkan agar warga dapat paham dan sadar, untuk tidak membuka lahan atau hutan dengan cara membakar karena efeknya dapat menggangu kegiatan dan kenyamanan masyarakat lainnya, dan mari kita bersama-sama mencegah kebakaran hutan dan lahan,” pinta Babinsa.(del)
Discussion about this post