BORGOLNEWS.COM, BENGKALIS/RIAU – Belum habis Tradisi lampu colok yang sempat menarik perhatian orang banyak, Kini Warga Desa Sebauk dan Desa Pangkalan Batang Barat Kec. Bengkalis – Kab. Bengkalis tanpakya penuh semangat mengelar takbir keliling kampung menyambut 01 syawal 1442 H / 2021 yang jatuh pada hari khamis tanggal 13 Mei 2021 (Rabu, Malam 12/05/2021)
Dari pantauan di lapangan, Puluhan bahkan ratusan Pemuda dan warga kedua desa ini mengelar takbir di jalan sambil memukul beduk dan sebagainya sehingga terdengar meriah sebagaimana lazimnya pawai takbir yang seringkali di pertandingkan oleh Pemerintah Kab. Bengkalis sebelum Pandemic, Covid – 19.
Tradisi ini dilakukan biasanya dilakukan oleh warga pulau bengkalis dan sekitarnya saat di penghujung bulan ramadhan atau dalam rangka menyambut hari kemenangan yaitu bulan syawal.
Meskipun demikian, Para peserta melaksanakan takbir keliling tetap tanpak dalam kondisi mengenakan masker dan Menjaga jarak. Adapun Berdasarkan pengakuan salah seorang peserta takbir, Hal tersebut dilakukan agar dapat mencegah penularan Covid 19 yang sedang mendunia.
” Besok Bulan syawal, Bulan yang Suci, Hari kemenangan Umat islam Oleh sebab itu Kami berharap dan Kita semua harus berdo’a kepada Allah S.WT. agar Penyakit yang sedang menghantui dunia atau yang kita kenal dengan Covid -19 segera berakhir dan Kita dapat hidup dengan damai, hidup normal tanpa kekhawatiran macam sekarang ni “Ungkap salah satu Tokoh Pemuda Sebauk peserta Pawai takbir (af)
Discussion about this post