BORGOLNEWS.COM, Bagansiapiapi– Rapat evaluasi (LPPD) tahun 2020 dan penyusunan laporan penyelenggaraan pemerintah daerah tahun 2021 di gelar di hotel Armaroza Jalan Kecamatan batu enam Bagansiapiapi, Senin (21/06/2021). Rapat dipimpin oleh Wabup H.Sulaiman,SS,MH. Tampak juga pada rapat Evaluasi Asisten Bidang Pemerintahan Drs. H. Fery Parya dan Kabag Pemerintahan Setda Rohil Normansyah,
Hadir dalam Rapat Evaluasi ini adalah Plt. kadis Kominfotiks Hermanto,S.Sos, Perwakilan beberapa OPD serta seluruh Camat dan Kasi serta staf kantor Camat se Kabupaten Rokan Hilir.
Rapat Evaluasi ini bertujuan untuk mengevaluasi Laporan Kegiatan Camat di Tahun 2020 serta memberi masukan tentang penyusunan laporan kegiatan di tahun 2021 sehingga kedepannya Laporan ini sudah sesuai dengan petunjuk pemerintah propinsi maupun Pusat.
Wakil Bupati Rokan Hilir H. Sulaiman, SS, MH dalam arahannya meminta kepada Camat agar menyusun laporan sesuai dengan waktu yang ditentukan yakni tiga bulan setelah akhir tahun atau 90 hari setelah selesainya waktu APBD telah selesai menyusun laporan ini yang tetap mengikut petunjuk yang telah ditetapkan oleh pemerintah Propinsi dan Pusat.
Selanjutnya Wabup H.Sulaiman juga memerintahkan kepada Camat agar menyusun data wilayahnya bersama-sama dengan Lurah dan Penghulu. Sehingga saat dibutuhkan dalam pengajuan kegiatan ke Propinsi maupun Pusat, sudah punya data yang valid dan dapat dipertanggung jawabkan.
“Kita minta kepada camat, penghulu untuk mendata kembali tanah-tanah yang ada,”tuturnya.
Sementara itu dalam kerja 100 hari ini bupati menegaskan agar meningkatkan pelayanan kepada masyarakat. Diantaranya pelayanan di rumah sakit dengan standart, pelayanan di puskesmas juga di kantor kantor OPD lainnya. Lanjutnya menegaskan lingkungan dan kantor juga harus bersih. Bahkan di kamar kecil juga harus rapi dan bersih.
“Toilet di Rumah sakit dan puskesmas harus selalu rapi dan bersih. Masak kalah sama dengan toilet SPBU,”tuturnya.
Kemudian kepada petugas kesehatan harus murah senyum yang tentunya apabila orang sakit datang kerumah sakit akan berkurang sakitnya.
“Mulai hari ini kita harus lihat tempat tempat pelayanan dan lingkungannya harus rapi dan bersih seperti rumah sakit, puskesmas, kantor camat dan kantor lainnya harus selalu bersih,”ujarnya. (Adv)
Discussion about this post