BORGOLNEWS.COM, MEDAN-Sebuah rumah sekaligus dijadikan sebagai tempat usaha bengkel di jalan ayahanda no.46 Kec. Medan Petisah,Medan, Sumatera Utara mengalami kebakaran. Kejadian terjadi (13/10/2021) sekitar pukul 19.45 WIB.
“Kebakaran terjadi ketika saya melaksanakan ibadah sholat. Tiba-tiba lampu mati dan jatuh ke tempat tidur. Ketika saya melihat ada percikan api, saya langsung mengambil air untuk menyiram percikan api tersebut. Ternyata apinya semakin membesar” kata bang Iyan pemilik rumah usaha tersebut.
Kerugian dari kebakaran itu ditaksir sekitar 100 juta lebih ,belum lagi perhiasan dari istri pemilik rumah .
Dalam kejadian tersebut tidak ada korban jiwa,hanya saja pemilik rumah usaha (suami) tersebut mengalami luka bakar di tangan sebelah kanan. Sedangkan istri pemilik usaha sempat terjebak dalam kebakaran dan mengalami shock sehingga pingsan,untungnya Sang istri berhasil dikeluarkan ketika api sudah berhasil dipadamkan.
Menurut keterangan pemilik, ada sekitar 10 kendaraan sepeda motor dan 1 mobil di dalam bengkel tersebut tidak dapat diselamatkan ,karena api yang terlalu cepat membesar.
Terlihat pihak Kepolisian dan pemadam kebakaran ada dilokasi ,pihak pemedam kebakaran sempat menerjunkan 5 unit armadanya untuk memadamkan api tersebut. Api berhasil dipadamkan sekitar pukul 20.30 WIB.(Dewi)
Discussion about this post