BORGOLNEWS.COM BENGKALIS/RIAU – Dandim 0303/Bengkalis Letkol Inf. Endik Yunia Hermanto turun tangan lansung untuk meninjau perkembangan kebakaran lahan yang terbakar di Jl.Meranti RT 01/RW 01 Dusun Bakti Desa Tanjung Leban Kec.Bandar Lakasamana Kab.Bengkalis.
Dalam Peninjauan dilapangan pada lahan masyarakat yang terbakar Dandim 0303/Bengkalis menyampaikan kepada Tim Gabungan Pemadam memberikan semangat agar Tim tetap bekerjasama dengan Maksimal untuk melakukan pemadaman agar titik api dan titik asap cepat Padam.
“Hari ini kami meninjau lahan yang terbakar dan memberikan semangat kepada tim pemadam Karhutla,”ungkap Dandim 0303/Bengkalis Letkol Inf.Endik Yunia Hermanto, Minggu 17 Oktober 2021 Pukul 15.00 WIB.
Lebih lanjut Dandim juga memberikan arahan agar didalam melaksanakan kegiatan pemadaman tetap menjaga faktor keamanan.
“Kepada Tim agar selalu memberikan Sosialisasi dan himbauan kepada masyarakat agar tidak membakar disaat membuka lahan dan hutan, apa lagi saat ini musim panas,”ucapnya.
“Untuk penyebab kebakaran masih dalam Penyelidikan Polsek Bukit Batu,”terang Dandim lagi.
Dari pantauan media ini, titik terjadinya kebakaran Hutan dan Lahan (Karhutla) terletak pada Jalan Meranti,RT 01/RW 01 Dusun Bakti Desa Tanjung Leban Kec. Bandar Laksamana, Koordinat 01°36’37″N 101°45’26″E. Dan saat ini tim masih melakukan pendinginan.(del)
Discussion about this post