BORGOLNEWS.COM, KAMPAR– Kamis, 18 November 2021, PT Ganda Buanindo bekerjasama dengan Puskesmas Kampar Kiri menggelar kegiatan Vaksinasi Masal di lokasi perusahaan, kegiatan ini merupakan salah satu bentuk keseriusan perusahaan dalam memutus rantai penularan Covid-19 serta mendukung Gerakan Nasional Percepatan Vaksinasi.
Sebelumnya perusahaan juga secara rutin telah mengikutsertakan karyawan beserta keluarga dalam program vaksinasi yang diselenggarakan oleh pihak Puskesmas Kampar Kiri maupun Sekolah-sekolah.
Dalam kegiatan kali ini, 9 orang team vaksinator Puskesmas Kampar Kiri yang diketuai oleh Ns.Anita S.Kep berhasil memvaksin sebanyak 511 orang yang terdiri dari karyawan berserta keluarga telah berhasil di vaksin dosis 1 Pfizer.
” Target kita untuk mencapai herd immunity perusahaan, semua karyawan pasti membaur dengan masyarakat, jadi harus diperkuat dengan vaksin dulu, kita akan terus dukung kegiatan vaksinasi nasional agar kondisi bisa kembali normal” tutur Drs. Imansyah selaku Humas PT. Ganda Buanindo. (red)
Discussion about this post