BORGOLNEWS.COM, PASANGKAYU – Bupati Pasangkayu Yaumil Ambo Djiwa melakukan peletakan batu pertama pembangunan Pondok Tahfidz Quran di Desa Polewali, Kecamatan Bambalamotu, Selasa, 18/1/22.
Kegiatan ini juga dihadiri Kadis Kominfopers Suhardi, Staf Khusus Muh Annas, Camat Bambalamotu Barhaeni, Perwakilan Kemenag Pasangkayu, Ketua Yayasan Ustadz Arifin.
Hadir pula Kades Polewali Mujais, Kasi Trantib Kecamatan Bambalamotu, Penyuluh agama Bambalamotu, Sejumlah tokoh agama, Pengurus Pondok, dan puluhan tokoh masyarakat.
Bupati Pasangkayu Yaumil Ambo Djiwa, mengapresiasi pembangunan pondok Tahfidz Alquran tersebut. Sebab dengan demikian, itu akan menciptakan generasi agamais Pasangkayu ke depan.
“Untuk itu, jika ada masyarakat yang berniat membangun pondok, sudah menjadi kewajiban kita selaku umat muslim untuk membantunya,” ujar Bupati.
Bupati menekankan agar para pengurus harus pro aktif bersama elemen masyarakat demi tercapainya pembangunan pondok tersebut kedepan.
“Mudah-mudahan pondok tahfidz ini di lancarkan pembangunannya dan mendapat semua dukungan masyarakat, karena namanya awal pembangunan pasti banyak mengalami berbagai kendala dan kekurangan. InshaAllah Pemkab Pasangkayu akan siap membantu kelanjutan pembangunannya,” jelas Yaumil. (red)
Discussion about this post