BORGOLNEWS.COM, DARUL AMAN – Sebagai program kemitraan Bhabinkamtibmas Polsek Darul Aman dengan petani, Bripka P Putra melaksanakan kegiatan Sawe Gampong dengan menyambangi warga Gampong Matang Geutou untuk memberikan motivasi dalam mendukung program ketahanan pangan di tengah pandemi Covid-19 ini. Minggu, (06/02/2022).
Dalam kesempatan tersebut Bripka P Putra menghampiri warga yang sedang menyiapkan lahannya untuk ditanami cabai.
“Kegiatan tersebut bertujuan untuk mendukung kemandirian desa dalam memenuhi kebutuhan pangan terhadap masyarakat,” kata Kapolsek Darul Aman AKP Teuku Syahril, S.E.
Sehingga, lanjut Kapolsek, Bhabinkamtibmas terjun langsung dengan masyarakat, mengingat kegiatan tersebut merupakan program yang diharapkan mampu meningkatkan kualitas hidup dan ekonomi bagi masyarakat.
“Peran serta masyarakat sangat penting dalam mewujudkan kemandirian pangan. Maka, dengan adanya partisipasi dalam ketahanan pangan seperti berkebun hortikultura seperti ini, masyarakat bisa menikmati hasil tanamannya sekaligus bisa menopang perekonomian keluarga.” Pungkas Kapolsek Darul Aman AKP Teuku Syahril, S.E. (Zainal Abidin)
Discussion about this post