BORGOLNEWS.COM, BENGKALIS – Bupati Bengkalis Kasmarni melalui Pelaksana Tugas (Plt) Sekretaris Daerah Bengkalis dr. Ersan Saputra TH melakukan Serah Terima Jabatan Ketua Umum LPTQ dan Ketua Umum Masjid Agung Istiqomah Kabupaten Bengkalis bertempat di Ruang rapat Dang Merdu Lantai IV Kantor Bupati Bengkalis, Selasa (2/05/2023) siang.
dr. Ersan Saputra TH dalam sambutannya mengungkapkan atas nama Pemerintah Kabupaten Bengkalis, kami memberikan ucapan terima kasih dan penghargaan yang tinggi kepada Ketua Umum LPTQ Kabupaten Bengkalis dan Ketua Umum Masjid Agung Istiqomah Bengkalis pada masanya yakni Bapak H. Bustami,.HY,.SH,.MM, yang selama ini telah banyak berkontribusi baik moril maupun materil dalam memajukan serta mengembangkan LPTQ dan Masjid Agung Istiqomah Bengkalis, melalui berbagai program kerja serta prestasi yang telah diraih.
“Semoga apa yang telah bapak kerjakan dan bapak sumbangkan untuk LPTQ serta Masjid Agung Istiqomah selama ini akan dicatat sebagai ibadah serta mendapatkan ganjaran pahala dari Allah SWT.” Ucap Ersan.
Namun demikian, lanjut Ersan lagi kepada bapak H. Bustami, kami juga masih mengharapkan sumbang saran, masukan serta gagasannya, agar LPTQ dan Masjid Agung Istiqomah tetap maju dan terus berprestasi.
Mulai hari ini tambah Ersan, segala tanggung jawab serta kewenangan yang selama ini berada di pundak ketua umum yang lama, telah berpindah tangan dan menjadi tanggung jawab ketua umum yang baru.
“Kami harap perpindahan jabatan Ketua Umum LPTQ maupun Ketua Umum Masjid Agung Istiqomah ini jangan disalah artikan, perpindahan jabatan Ketua Umum LPTQ dan Ketua Umum Masjid Agung Istiqomah ini bukan berarti bahwa ketua umum yang lama tidak dapat menjalankan tugas serta tanggung jawabnya secara baik, profesional dan proporsional, akan tetapi perpindahan jabatan ini semata-mata karena melekat pada jabatan birokrasi yang dipegang oleh ketua umum yang lama dan ketua umum yang baru,” harapnya.
Diakhir sambutannya Ersan mengatakan, karena LPTQ dan Masjid Agung Istiqomah adalah lembaga dibawah naungan pemerintah daerah, maka kami berharap, kiranya aturan pemerintah dan aturan agama harus bisa disinergikan, terutama dalam menyampaikan serta mendukung visi, misi, program, kegiatan serta kebijakan pemerintah daerah dalam mewujudkan Kabupaten Bengkalis bermarwah, maju dan sejahtera.
Dalam kesempatan tersebut, H. Bustami HY selaku ketua umum LPTQ dan Masjid Agung Istiqomah pada masanya menyampaikan bahwa sejak kami diamanahkan untuk memimpin LPTQ maupun BP-MAI Bengkalis masih banyak pekerjaan rumah serta tugas yang perlu diselesaikan.
Namun demikian lanjut H. Bustami, kami yakin dibawah kepemimpinan Bapak dr. Ersan, beliau bisa menyelesaikan seluruh PR serta program kerja yang telah kita susun dalam memajukan LPTQ dan BP-MAI kedepannya.
Hadir dalam acara tersebut, Dandim 0303 Bengkalis diwakili Pasi ops Kapten Czi Suratmin, Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Andris Wasono, Kakan Kemenag H Khaidir, Ketua BAZNAS Bengkalis Ismail, Ketua MKA LAMR Kabupaten Bengkalis Datuk Seri Tengku Zainuddin dan para Pejabat Tinggi Pratama lingkungan Pemerintah Kabupaten Bengkalis.(INF)
Discussion about this post