BORGOLNEWS.COM BENGKALIS – Pembukaan Musabaqoh Tilawatil Quran (MTQ) ke-28 Tingkat Desa Sekodi digelar hari ini Selasa malam (23/05/23), dan Di Buka oleh Wakil Bupati Bengkalis Bagus Santoso yang didampingi oleh anggota DPRD Sofyan dan H. Arianto, Camat Bengkalis Kepala Desa serta TNI-POLRI dengan membunyikan Sirine secara bersamaan.
Para tamu undangan MTQ tingkat Desa Sekodi.
Acara tersebut dihadiri Kepala Desa Se kecamatan Bengkalis juga kecamatan Bantan, yakni Desa Kembung Luar dan Desa Teluk ancar serta Ketua Aliansi Jurnalistik Online Indonesia AJOI kabupaten Bengkalis Fadli.
Pelaksanaan Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) ke-28 Tahun 2023 tingkat Desa Sekodi tersebut direncanakan akan berlangsung selama empat hari ke depan mulai tanggal 23 Mei hingga 26 Mei 2023 mendatang yang dipusatkan di Lapangan Kantor Desa Sekodi Kecamatan Bengkalis
Kepala Desa Sekodi Zamri dalam sambutannya memberikan apresiasi yang sebesar-besarnya kepada seluruh masyarakat yang terlibat dalam menyukseskan kegiatan tersebut dan berterima kasih kepada rombongan Pemda Bengkalis yang dipimpin oleh Wabup Bengkalis yang telah hadir dan membuka langsung kegiatan tahunan itu
“Suksesnya kegiatan ini tak lepas dari kerja keras para panitia sampai terlaksananya pembukaan ini, dan semoga kegiatan ini berjalan aman dan lancar dari hari pembukaan hingga penutupan nantinya,” ungkap Kades.
Ia juga mengucapkan terimakasih kepada Pemerintahan Eksekutif dan Legislatif Kabupaten Bengkalis yang telah menganggarkan kegiatan ini melalui dana Bermasa sebesar 1 milyar Rupiah yang dikucurkan kepada setiap Desa.
“Kegiatan MTQ ini telah dianggarkan pemerintah sebesar 40 juta Rupiah melalui dana Bermasa jadi kita bisa melaksanakan kegiatan ini dengan meriah ditambah lagi dibantu oleh para donatur yang dermawan, menjadikan kegiatan ini lebih maksimal,” terang Zamri.
Sementara itu Wakil Bupati Bengkalis Bagus Santoso mewakili Bupati Kasmarni dalam pidato menyampaikan ucapan terima kasih yang tak terhingga kepada pemerintah Desa Sekodi, rekan-rekan panitia serta masyarakat, dan semua pihak yang terlibat serta ikut berkonstribusi, atas terlaksananya MTQ tingkat Desa tersebut dan berdoa mudah-mudahan kerja keras, kerja cerdas, dan kerja berkualitas bapak ibu semua, yang dilandasi dengan niat yang baik tentunya, akan bernilai ibadah serta mendapatkan ganjaran pahala dari Allah SWT
“Kegiatan MTQ yang kita laksanakan setiap tahun ini, hanyalah sarana evaluasi dan bukanlah tujuan akhir, karena sebenarnya ada tujuan yang lebih penting, yang ingin kita capai melalui pelaksanaan MTQ ini, yaitu adanya peningkatan minat generasi muda kita dalam membaca serta memahami al-quran, dan meningkatnya pengetahuan masyarakat akan pentingnya Al Qur’an dalam kehidupan,” kata Bagus
Terakhir Bagus menyampaikan bahwa Pemerintah Kabupaten Bengkalis telah menggelontorkan berbagai program untuk masyarakat, salah satunya adalah program Dana Bermasa karena dari program tersebut kami ingin agar kecamatan, kelurahan dan desa, termasuk desa sekodi ini dapat bergerak lebih cepat, tepat serta tanggap, melalui kegiatan yang langsung berhubungan dengan kehidupan masyarakat, termasuk percepatan infrastruktur maupun penguatan sumber daya ekonomi lokal.
“Pembangunan rohani masyarakat juga tetap menjadi perhatian kami, melalui misi penguatan nilai-nilai agama menuju masyarakat yang berkarakter. karena kami ingin agar masyarakat yang ada di kota dan di desa kedepannya, menjadi masyarakat yang qur’ani, maju dan sejahtera baik lahir maupun bathin. sehingga akan terbentuk masyarakat yang berkarakter.
“Dalam mencapai visi mewujudkan kabupaten bengkalis bermarwah, maju dan sejahtera (Bermasa) ibuk Bupati kita Kasmarni bersama saya selaku wakil Bupati dan dibantu oleh perangkat daerah, terus bergerak dan bergeliat dalam membangun daerah ini,” tutur Wabup.
Terakhir Camat Bengkalis Taufik Hidayat Mengucapkan terima kasih kepada pemerintah daerah kabupaten Bengkalis khususnya ibu Bupati dan wakil Bupati atas program dana Bermasa yang sangat membantu untuk kegiatan Desa.
“Alhamdulillah program 1 milyar perdesa sangat bermanfaat, baik dari infrastuktur, budaya, pariwisata dan banyak lagi, khususnya acara keagamaan seperti yang kita saksikan bersama ini. Semoga pimpinan kita Ibu Kasmarni dan Dr H. Bagus Santoso diberi kesehatan dan kemudahan agar terus berbuat untuk masyarakat, serta program bermasa ini terus berlanjut, ini harapan kami,” Harap Camat. (Dil)
Discussion about this post