BORGOLNEWS.COM Revitalisasi Pasar Palapa ditargetkan selesai dikerjakan pada akhir Oktober 2023 mendatang. Hingga saat ini untuk proses revitalisasi Pasar Palapa masih berjalan sesuai dengan tahapan.
“Target akhir Oktober kita sudah bisa menyelesaikan sesuai dengan kontrak kita,” ujar Kepala Disperindag Kota Pekanbaru Zulhelmi Arifin, Rabu (20/9/2023).
Ia mengatakan nantinya setelah Revitalisasi pasar selesai maka pihaknya akan meminta jadwal untuk dilakukan peresmian.
“Kemarin kita diinformasikan apakah mungkin berkenan pak Presiden nanti untuk meresmikan secara simbolis dari 64 pasar yang dapat bantuan se indonesia, kita salah satunya. Atau mungkin nanti pak Menteri atau siapa yang bisa meresmikan secara umum,” Cakapnya.
Disampaikan Ami sapaan akrabnya, untuk saat ini pembangunan pasar tersebut sudah diatas 54 persen.
“Insya Allah target kita bisa tercapai. Kalau melihat tren nya ini insya Allah tercapai,” pungkasnya.
Sebagai informasi revitalisasi Pasar Palapa menggunakan bantuan dari Kementerian Perdagangan RI. Adapun untuk revitalisasi Pasar Palapa, Pemko Pekanbaru mendapat bantuan sebesar Rp3 miliar. Ground Breaking Revitalisasi Pasar Palapa digelar pada 26 Juli tahun 2023 lalu.
Rencananya, pasar yang direvitalisasi itu diperuntukkan bagi pedagang basah seperti pedagang sayur, pedagang daging dan juga pedagang ikan. Dimana, pasar tersebut akan menampung sekitar 80 pedagang.
Discussion about this post