BORGOLNEWS.COM BENGKALIS – Sempena program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-118 wilayah Kodim 0303 Bengkalis, gubuk reot yang ditempati Nurhayati (65) warga Desa Boncah Mahang, Kecamatan Bathin Solapan terpilih untuk dibedah.
Memulai proses bedah rumah tidak layak huni tersebut, Dansatgas TMMD Letkol. Arh. Irvan Nurdin kerahkan tim satuan tugas yang dipimpin Pasiops TMMD Letda. Arh. Rickman Sinaga memulai proses pembongkaran.
Setiap sudut bangunan tua nan reot tersebut dibuka lantaran sudah tak layak pakai. Saking reotnya, tim satgas tak banyak menghabiskan tenaga untuk membongkar kediaman tersebut. “Material bangunan milik ibu Nurhayati yang sudah rusak kita bongkar, yang masih bisa dipakai kita kumpulkan untuk nantinya bisa dimanfaatkan untuk tambahan material pembedahan bila dibutuhkan,” kata Letda Rickman, Senin (25/9).
Melihat rumah usangnya mulai dibongkar untuk kemudian dibenahi lebih layak, Nurhayati bersujud syukur. Ia haturkan terima kasih kepada tim Satgas yang telah memilih kediamannya sebagai target prioritas bedah RTLH sempena program TMMD ke-118 tahun 2023 di wilayah Kodim 0303 Bengkalis.
“Terima kasih Bapak-bapak TNI, terima kasih atas kebaikannya. Rumah saya yang sudah sangat memprihatinkan ini akhirnya dapat bantuan perubahan dan perbaikan, saya sangat bersyukur. Terima kasih saya ucapkan, semoga Allah SWT yang membalas kebaikan bapak sekalian,” ungkap Nurhayati.
Melihat warganya mendapat bantuan bedah rumah tersebut, Sugeng selaku Kepala Dusun setempat berdecak kagum. Ia mengatakan aksi TNI memang tiada duanya. “Kampung kami banjir berkah dari bapak-bapak TNI. Selain jalan Lestari – Karet yang ditingkatkan, sekarang rumah warga kami yang dibedah. Ya Allah, baik sekali. Terima kasih atas kebaikan bapak-bapak sekalian, kami selaku perangkat dusun dan desa mengucapkan terima kasih,” hatur Sugeng.
Jelang tengah hari, upaya pembongkaran material usang pada kediaman Nurhayati masih dilakukan. Bilik anyaman bambu nan lapuk, genteng bocor, lantai tanah dan tiang kayu yang nyaris tumbang dimakan rayap pun dibongkar habis.
Usai dibongkar, proses pembangunan bakal dilakukan oleh tim Satgas sebagai wujud dedikasi TNI terhadap masyarakat. “TNI dan TNI Angkatan Darat selalu hadir untuk mengatasi kesulitan yang dialami masyarakat,” tegas Pasiops TMMD.(tim
Discussion about this post