BORGOLNEWS COM – SIAK – Pebalap Nusantara Cycling Team dari Indonesia Maulana Astnan Al Hayat berhasil merebut semua Jersey pada etape II event balap sepeda Tour de Siak 2023.
Yellow Jersey sebagai pemenang etape, Green Jersey sebagai raja sprint dan Blue Jersey sebagai pebalap Indonesia terbaik, berhasil diamankan pada etape II, Minggu (3/12/23) kemarin.
Sebelum dimulai balap pada etape III, Senin (4/12/23), para pemenang di etape II diserahkan penghargaan.
Wakil Bupati Siak Husni Merza, menyarungi Yellow Jersey kepada Maulana Astnan Al, disusul Kapolres Siak AKBP Asep Sujarwadi menyarungi Green Jersey dan Kepala Dinas Pariwisata Kabupaten Siak Tekad Perbatas menyarungi Blue Jersey.
Maulana punya ambisi untuk menjadi yang terbaik pada Tour de Siak tahun ini, timnya juga menjagokan dirinya untuk naik podium tahun ini.
“Target tim menjagokan saya,” kata Maulana Astnan Al Hayat, saat diwawancara wartawan kemarin.
Pada etape III atau etape terakhir hari ini, pebalap akan bertarung sepanjang 119 km dengan rute Siak City Race, mereka dilepas Wakil Bupati Siak Husni Merza tepat pukul 10.00 WIB tadi depan Istana Siak. Dan diperkirakan mencapai garis finish pukul 12.00 WIB.
Sebagaimana diketahui, Maulana pebalap bernomor 122, berhasil finish dengan catatan waktu 3 jam 54 menit 18 detik. Kemudian disusul pebalap Indonesia lainnya dari tim Mula Cycling Team Bernard Van Serta yang bernomor 111, dengan catatan waktu 3 jam 54 menit 32 detik.
Sementara untuk peringkat ketiga, diraih pebalap Malaysia Pro Cycling Muhammad Abdul Rahim bernomor 55, dengan catatan waktu 3 jam 54 menit 35 detik.***(Red)
Discussion about this post