BORGOLNEWS.COM – PEKANBARU/RIAU – Pelaksanaan Ulang Tahun Kota Pekanbaru berlansung sederhana di kantor Wali Kota 23/6/2020, akibat Pandemi covid-19 membuat ekonomi Pekanbaru carut marut.
Untuk itu Wali Kota Pekanbaru, Firdaus meminta agar semua pihak bersinergi untuk membangun kembali perekonomian pasca pandemi Covid-19. Kerjasama semua pihak tentu dapat mempercepat pemulihan kembali ekonomi Kota Pekanbaru.
Wako menyampaikannya saat memberi sambutan pada Rapat Paripurna Hari Jadi Kota Pekanbaru ke-236, Selasa 23 Juni 2020. Rapat berlangsung di Ruang Rapat Paripurna DPRD Kota Pekanbaru.
Ia menilai bersinergi dengan seluruh elemen mampu menggerakkan kembali ekonomi pasca pandemi Covid-19. Pemerintah kota sudah menyelaraskan program pembangunan di kota, provinsi dan pemerintah pusat.
Wako juga mengajak semua pihak ikut dalam penggulangan pandemi Covid-19. Pencegahan Covid-19 butuh kolaborasi semua unsur dalam pilar smart city, yakni smart goverment, smart people dan smart environment.
Satu harapan nantinya masyarakat bisa produktif dan aman Covid-19. Gubernur Riau, Syamsuar mengapresiasi capaian Kota Pekanbaru dalam inovasi daerah tatanan normal baru.
Namun ia juga mengingatkan agar Kota Pekanbaru mengantisipasi peningkatan kasus Covid-19. Apalagi peringatan HUT Kota Pekanbaru berlangsung dalam kondisi pandemi Covid-19.
Ia pun mengingatkan agar masyarakat mengikuti protokol kesehatan Covid-19 saat menjalani aktivitas sehari-hari. (adv/red)
Discussion about this post