BORGOLNEWS.COM BENGKALIS – Polres Bengkalis melakukan pres release terkait perdagangan manusia di Mapolres Bengkalis jalan Pertanian Desa Senggoro kecamatan Bengkalis kabupaten Bengkalis Riau, Rabu, 15 Februari 2022.
Dalam press release terbaru tersebut lansung di pimpin oleh Kapolres Bengkalis AKBP Setyo Bimo Anggoro dan didampingi Wakapolres Kompol Anindhita Rizal, Kasat Reskrim AKP M Reza, Kasat Polair AKP Hendriyanto, dan dihadiri oleh Kepala BP2MI Fanny Wahyu Kurniawan.
Kapolres Bengkalis menjelaskan modus yang dilakukan tersangka yakni berjanji akan menyalurkan para pekerja tanpa dipungut biaya.
“Para TKI yang berangkat tidak dipungut biaya namun akan membayar setelah bekerja sebesar 10 juta yang akan dicicil sebesar 1juta perbulannya,” ungkap Kapolres.
Lebih lanjut Kapolres mengatakan bahwa pihaknya akan tersus melakukan operasi penanggulangan sindikat ini untuk mencegah perdagangan manusia ke negera luar seperti Malaysia.
“Bengkalis ini merupakan wilayah perbatasan dan dekat dengan negara tetangga seperti Malaysia untuk itu kita terus melakukan penanganan untuk mencegahnya,” ungkap Kapolres
Dalam pengungkapan kasus perdagangan manusia itu, Polres Bengkalis telah berhasil mengamankan dua tersangka sebagai pemasok TKI ke Negara Malaysia dan delapan orang calon TKI juga dilakukan serah terima kepada BP2MI untuk selanjutnya dikembalikan ke daerah asalnya masing-masing.
Untuk diketahui bahwa penangkapan tersebut pada Minggu 12 Februari 2023 di perairan Pakneng Sai Selari oleh Satpolair Polres Bengkalis.(Dil)
Discussion about this post