BORGOLNEWS.COM, Bangkinang Kota – Pemanfaatan Produk Pangan Lokal selain beras sangat dibutuhkan guna menutupi kekurangan produksi beras di Kabupaten Kampar. Kombinasi menu makanan harus menjadi biasa bagi keluarga dan sangat dianjurkan sejak dini karena mampu meningkatkan kecerdasan masyarakat.
Berlandaskan hal demikian Dinas Ketahanan Pangan Kabupaten Kampar bekerja sama dengan Tim Penggerak PKK Kabupaten Kampar khususnya Pokja III gelar Lomba Cipta Menu Beragam, Bergizi, Seimbang, dan Aman (LCM-B2SA) Tingkat Kabupaten Kampar Tahun 2023, Kamis (27/7).
Bertempat di Balai Bupati Kampar Pj. Bupati Kampar Muhammad Firdaus, SE, MM di dampingi Ibu Pj. Ketua TP. PKK Kabupaten Kampar drg. Yusi Prastiningsih, MM beri dukungan dengan buka secara resmi Lomba Cipta Menu B2SA untuk Tingkat Kabupaten Kampar. Tampak hadir pada acara pembukaan lomba ini, Perwakilan Firkopimda Kabupaten Kampar, Kepala Dinas Pangan, Tanaman Pangan Dan Holtikultira Provinsi Riau, Staf Ahli Bupati Bidang SDM dan Kemasyarakatan Riadel Fitri, Kadis Ketahanan Pangan Kabupaten Kampar selaku Leading Sektor kegiatan Muhammad, Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Kampar Nurilahi Ali, Kepala Dinas PTMPTSP Kabupaten Kampar Zuliadarma, Kalaksa BPBD Kabupaten Kampar Agustar, Camat Se Kabupaten Kampar beserta Ketua TP. PKK Kecamatan se Kabupaten Kampar.
Berkenan berikan arahan sebelum membuka secara resmi lomba yang mengangkat tema ” Sehat Bahagia Dengan Pangan Lokal, Kenyang Tidak Harus Nasi” ini, Pj. Bupati Kampar ucapkan rasa terima kasih dan bangga kepada seluruh peserta dari Kecamatan atas antusias dalam mengikuti kegiatan ini.
” Masyarakat Kabupaten Kampar secara bertahap diharapkan dapat mengkonsumsi aneka ragam pangan lokal yang bersumber dari pangan karbohidrat maupun protein nabati dan hewani, serya vitamin dan mineral yang tentunya non beras” demikian dikatakan Firdaus mengawali arahannya.
Dikatakan juga oleh Firdaus B2SA harus telah ada dalam setiap rumah tangga karena telah sesuai dengan anjuran standar pola pangan harapan. Sedangkan dari segi kesehatan kombinasi menu makanan yang beraneka dapat meningkatkan tingkat kemampuan dan kecerdasan masyarakat. Semakin banyak keragaman pangan yang dikonsumsi akan semakin tinggi asupan gizi yang diterima tubuh.
Selanjutnya Pj. Bupati Kampar juga titipkan pesan kepada seluruh dewan juri untuk memberikan penilaian secara benar dan objektif sesuai dengan kaidah dan aturan yang berlaku. Dan kepada peserta lomba Pj. Bupati Kampar ucapkan selamat berlomba dengan segala keterampilan dan kreasi yang dipunya.
Seperti yang dilaporkan, kegiatan Lomba B2SA Tingkat Kabupaten Kampar Tahun 2023 ini diikuti oleh TP. PKK Kecamatan dari 21 Kecamatan yang ada di Kabupaten Kampar, yang mana nantinya peraih juara utama akan dinobatkan menjadi utusan Kabupaten Kampar di Tingkat Provinsi Riau. Dikatakan juga dalam laporan panitia pelaksana, giat ini bertujuan untuk menggerakan keluarga dalam mengkonsumsi makanan dengan aneka ragam yang sesuai dengan B2SA. Dewan juri sengaja didatangkan dari Provinsi Riau yang terdiri dari para ahli gizi dari Provinsi Riau, BPOM Provinsi Riau, DKP Provinsi Riau, Pokja III TP PKK Provinsi Riau dan Chef Senior dari Provinsi Riau.
Selanjutnya setelah buka secara resmi Lomba B2SA, Pj. Bupati Kampar dan Ibu Pj. Ketua TP PKK Kabupaten Kampar beserta rombongan lainnya lakukan peninjauan langsung ke stand lomba serta berkenan mencicipi hidangan lomba dari masing-masing Kecamatan.(INF)
Discussion about this post