BORGOLNEWS.COM SIAK /RIAU – Dalam menjaga situasi dan kondisi di wilayah agar terhindar dari bahayanya kebakaran lahan dan hutan (Karhutla) gabungan TNI dan Manggala agni serta Masyarakat berpatroli ke wilayah yang rawan kebakaran.
Dikatakan Babinsa Kel. Minas Jaya Koramil 09/Minas Serda SE. Sinulingga Melaksanakan giat patroli karlahut di daerah rawan terbakar di Kel.Minas Jaya Kec.Minas Kab Siak, Pada hari Jumat 26 juni 2020.
“Patroli Karlahut tetap rutin kita laksanakan. Kita ingin memastikan wilayah tugas kita bebas dari aksi pembakaran,” kata Serda Serda SE Sinulingga
Selain patroli Karlahut, berbagai cara telah dilakukan oleh para Babinsa dan aparat setempat dalam mencegah terjadinya kebakaran hutan dan lahan seperti sosialisi langsung kepada warga atau masyarakat tentang bahayanya Karhutla.
“Kita sudah lama melakukan pencegahan agar tidak terjadi kebakaran hutan dan lahan, kita juga lakukan sosialisasi kepada warga dan memasang sepanduk hinbauan di setiap lokasi-lokasi yang sering dilewati warga,” ungkap Babinsa.
“Patroli ini akan terus kami lakukan dan kami tidak akan pernah lelah karena ini adalah salah satu cara yang efektif untuk mencegah kebakaran hutan dan lahan di wilayah Koramil 09/Minas,” tutur Babinsa.
Pendapat dari masyarakat dengan adanya kegiatan patroli karlahut ini sangat membantu agar desa kami terhindar dari Karhutla.
Adapun yang ikut dalam giat tersebut, Babinsa Kel. Minas Jaya, Manggala agni dan Masyarakat.(del)
Discussion about this post