BORGOLNEWS.COM BENGKALIS/RIAU – Komandan Kodim 0303/Bengkalis Letkol Inf Lizardo Gumay S.H.,M.M., hadir dalam rangka Rapat Koordinasi Persiapan Pilkada Kab. Bengkalis dan Rapat Evaluasi Covid-19 serta Rencana Pelaksanaan PSBM tahun 2020, di Gedung Bathin Betuah Kantor Camat Mandau Jl. Jend Sudirman Kec. Mandau Kab. Bengkalis, Selasa sore, (17/11/20).
Dandim 0303/Bengkalis Lizardo Gumay, S.H.,M.M., mengatakan bahwa jajaran Kodim 0303/Bengkalis, siap melaksanakan pengamanan dalam pelaksanaan Pilkada 2020, membantu Polri serta instansi terkait dalam pelaksanaan Pilkada 2020 dengan saling berkolaborasi dan koordinasi dan tetap memperhatikan protokol kesehatan.
“Kami TNI Kodim 0303/Bengkalis siap melakukan perbantuan dalam pengamanan pilkada 2020 yang tinggal hitungan hari lagi dan kami juga tetap bekerja sama dengan pihak kepolisian dan pemerintah setempat,” ungkap Dandim 0303/Bengkalis dalam sambutannya.
Dalam sambutannya Dandim 0303/Bengkalis juga menyampaikan akan menindak tegas bila ada anggota TNI yang terlibat ataupun melibatkan diri ikut dalam berpolitik pada Pilkada 2020 diwilayah Teritorialnya.
Selanjutnya Dandim mengajak masyarakat Kabupaten Bengkalis untuk menjaga keamanan dan kenyamanan agar pilkada Bupati dan Wakil Bupati Bengkalis berjalan aman dan lancar.
“Mari kita bersama-sama menjaga keamanan agar pilkada tahun 2020 ini bisa terlaksana sesuai dengan apa yang kita inginkan bersama, tentunya aman damai dan lancar,”Pinta Lizardo Gumay, S.H.,M.M., kepada warga Kabupaten Bengkalis.
Hadir pada acara tersebut, H. Syahrial Abdi, AP.M.Si (Pj Bupati Bengkalis) Letkol Inf Lizardo Gumay,SH.MH (Dandim 0303/Bengkalis) AKBP Hendra Gunawan, S.IK, MT. (Kapolres Bengkalis) Ketua DPRD Bengkalis Chairul Umam. Wakil ketua DPRD Bengkalis Syaiful Ardi.
Selanjutnya, Kejari Bengkalis Nanik Kushartanti, S.H, M.H, Asisten 2 H.Heri Indra. Kadis kesehatan Dr Ersan. Kadis DISHUB Djoko Edi imhar. Kalaksa BPBD Tajul Mudaris. Kadis Pendidikan Edi sakura. Kadis Perindag Indra Gunawan. Kadis Sosial Martini. Kadis Kominfo Johansyah. Dirut RSUD Drg.Sri Sadono Mulyanto. Kabag Hukum Ariansyah. Kabag Porkopim Fadli. Kabag Umum Alfurazi. Ketua KPU Bengkalis Fadillah Al Mausuly. Bpk. Mukhlasin (Ketua Bawaslu) dan Forkopimcam.(del)
Discussion about this post