BORGOLNEWS.COM BENGKALIS/RIAU – 11 Kecamatan yang ada di Kabupaten Bengkalis sudah menerima logistik dan APD, mulai dari Kecamatan Rupat, Rupat Utara, Pinggir, Tualang Mandau, Mandau, Bathin Solapan, Siak Kecil, Bukit Batu, Bandar Laksamana, Bengkalis dan Bantan.
Hal tersebut disampaikan oleh Ketua KPU Bengkalis Fadhilah melalui Ketua Divisi Hukum dan Pengawasan Safroni, bahwa semua logistik dan APD sudah sampai ke Kecamatan dan ada juga sebahagian yang sudah sampai ke PPS.
“Alhamdulillah, ini semua berkat Kerjasama kami dengan pihak keamanan (Polri, TNI) dan Pemerintah setempat,”ucap Safroni, Senin (07/12/20).
“Kami berhasil mendistribusikan logistik pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Bengkalis sesuai dengan jadwal yang telah kita buat dan lansung diterima oleh PPK Kecamatan masing-masing,”ungkap Safroni Komisioner KPU Kabupaten Bengkalis.
Kami berharap ini adalah awal dari kelancaran kita menyelenggarakan pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Bengkalis Tahun 2020.
“Semoga tidak ada hambatan dengan logistik dan APD Pemilihan Kepala Bupati Bengkalis untuk masyarakat memilih andalannya, untuk masa Depan Kabupaten Bengkalis Kedepannya,”Harapan Komisioner KPU Kabupaten Bengkalis.
Untuk diketahui bahwa KPU Bengkalis mendistribusikan logistik mulai dari tgl 6 S/d 7 Desember 2020 ke Km, Dengan sinergitas semua pihak.(del)
Discussion about this post