BORGOLNEWS.COM, KUANSING/RIAU – Melalui program Corporate Social Responsibility (CSR) PT. Sinar Utama Nabati ( SUN ) selaku salah satu Perusahaan Kelapa Sawit ( PKS ) di Kecamatan Singingi Desa Sungai Bawang Provinsi Riau baru-baru ini telah merealisasikan bantuan Perbaikan dan peningkatan Badan Jalan Desa hingga ke Sambung sepanjang 6 Kilometer dengan menggunakan 1 (satu) Unit Alat Berat Exavator sejak kemarin dan hari Kamis,23/04/21 hingga selsai nantinya
Program bantuan Perbaikan dan peningkatan Badan Jalan sepanjang 6 Kilometer , yang menggunakan Dana CSR ini dilaksanakan atas tindak lanjut dari Silahturahmi Permohonan yang disampaikan ruang lingkup PT.SUN oleh Kepala Desa Sungai Bawang kepada Pimpinan Management PT. SUN beberapa waktu lalu, dan dari Kegiatan Perbaikan dan Peningkatan Jalan ini masyarakat Desa Sungai Bawang sampai ke Simpang sambung Jalan Lintas Provinsi Riau Lintas Tengah sangat terbantu secara positif, dan telah dirasakan masyarakat atas kelancaran transportasi melalui jalan yang telah diperbaiki tersebut
Salah Satu Masyarkat Desa Sungai Bawang yang melintas Pak Sabar mengatakan kepada Nuansadunia.co Kamis 23/09/21 sore,merasa sangat bersyukur karena telah di perbaiki Jalan Masyarkat bahkan juga untuk mempermudah untuk mengangkut hasil kebun selain itu jarak tempuh biasa antara simpang Sambung ke Desa Sungai Bawang memakan waktu 1 jam lebih,sekarang belum tuntas aja perbaikan akses jalan hanya memakan waktu lebih kurang 30 Menit,Ucap Pak Sabar dengan merasa senang.
Sapto Widodo Kades Sungai Bawang juga telah membenarkan bahwa Kegiatan Perbaikan dan Peningkatan Badan Jalan Sepanjang 6 Kilometer Khusus Mayarakat Tran untuk akses kesimpang Sambung yang dilakukan oleh pihak PT. SUN ini adalah merupakan bentuk realisasi atas Permohonan beberapa waktu lalu.
“Kegiatan Perbaikan Jalan sepanjang 6 Kilometer di Desa Sungai Bawang yang dilakukan oleh pihak PT. SUN dengan menggunakan Alat Berat Exavator sejak kemarin dan hari ini hingga selesai nantinya, memang benar adalah merupakan realisasi atas Permohonan Tertulis Kepala Desa yang saya sampaikan beberapa waktu lalu kepada PT. SUN begitu juga harapan Masyarakat dan pengguna jalan dan hal tersebut adalah merupakan tugas dan tanggung jawab saya sebagai seorang Kepala Desa yang harus benar-benar tanggap terhadap kondisi wilayah Desa serta atas Aspirasi masyarakat, dan ini juga merupakan demi kemajuan Desa Sungai Bawang ini sendiri, dan saya atas nama Kepala Desa dan Masyarakat mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya atas realisasi bantuan Perbaikan dan Peningkatan Badan Jalan ini sangat diharapkan sekali agar kegiatan positif seperti ini dapat terus dilancarkan oleh pihak PT. SUN hingga dikemudian hari, demi kemajuan Desa Sungai bawang dan Kecamatan Singingi PT. SUN sebagai Perusahaan yang pro aktif atas pemberian dukungan dan bantuan terhadap Desa-desa yang ada di sekitar Wilayah Domisili perusahaan”, kata Kades
Sementara itu Manager PT. SUN melalui Kepala Tata Usaha ( KTU ) menambahkan, “Kegiatan Perbaikan dan peningkatkan badan Jalan sepanjang 6 Kilometer di Desa Sungai Bawang khususnya yang dilalui Masyarakat Tran juga ruang lingkup Perusahaan,ini bukan jalan PT SUN melainkan jalan desa dan akses menuju masyarakat daerah Tran, pada prinsipnya PT.SUN sangat setuju karena itu merupakan salah satu csr kami selaku perusahaan sehingga hubungan antara perusahaan dengan masyarakat ataupun desa setempat kita bisa bersinergi sehingga sama-sama maju bersama, pada intinya PT. SUN sangat mendukung untuk program csr yang kita berikan kepada desa-desa di sekitar perusahaan,tutup KTU SUN Samsul Bahri. (red)
Discussion about this post