BORGOLNEWS COM BENGKALIS- HKBP Bengkalis menjadi tuan rumah peringatan Hari AIDS Se-Dunia pada tanggal 1 Desember 2023. Dengan tema “Bergerak Bersama Komunitas Akhir AIDS 2030,” kegiatan ini diprakarsai oleh HKBP Distrik XXX Riau Pesisir dan HKBP AIDS Ministry (HAM).
Jemaat HKBP Bengkalis dan mahasiswa turut serta dalam perayaan ini dengan mengenakan baju putih dan pita merah sebagai simbol dukungan. Praeses HKBP Distrik XXX Riau Pesisir, Pdt Sarlen Lumban Tobing, bersama Pdt Amronyadi Manullang STh, pimpinan HKBP Bengkalis Persiapan Resort, terlihat baur bersama dalam kegiatan ini.
Pdt Sarlen Lumban Tobing menyatakan bahwa HKBP Distrik XXX Riau Pesisir, bekerja sama dengan HAM, aktif dalam sosialisasi pencegahan AIDS di HKBP Bengkalis Persiapan Resort. “Kegiatan ini diikuti oleh 100 peserta dari jemaat HKBP Bengkalis dan mahasiswa, bekerja sama dengan HKBP AIDS Ministry di RS HKBP Balige,” ujar Praeses pada Jumat (1/12/23).
Tim HKBP AIDS Ministry, termasuk Diak. Oka Nurhayati Harianja, C. Diak. Nadia Manurung, dan S Sihite, melibatkan masyarakat Bengkalis dalam jalan santai dengan rute yang dimulai dan berakhir di gereja HKBP Bengkalis. Selama kegiatan, mereka memberikan orasi tentang bahaya dan pencegahan AIDS serta membagikan brosur.
Usai jalan santai, Tim HKBP AIDS Ministry memberikan presentasi tentang HIV/AIDS, dilanjutkan dengan istirahat makan malam, game yel-yel, dan Malam Renungan HIV/AIDS hingga pukul 21.00 WIB.
HKBP AIDS Ministry (HAM) menegaskan tekadnya untuk mendorong gereja-gereja HKBP dalam pencegahan HIV/AIDS. Diak. Oka Nurhayati Harianja mengungkapkan, “Gereja HKBP Bengkalis dapat menjalin kerja sama dengan komunitas AIDS dan dinas kesehatan, termasuk melaksanakan aksi donor darah.”
Dalam menanggapi tantangan HIV/AIDS, Diak. Oka Nurhayati Harianja menambahkan, “Kesempatan kita tinggal 7 tahun lagi agar target penderita HIV baru tahun 2030 tidak ada lagi. Gereja-gereja perlu bergerak bersama pemerintah untuk melakukan kampanye stop AIDS.”
Ehporus HKBP Pdt Dr Robinson Butar Butar, dalam khotbah serentak di seluruh gereja HKBP, memperingati Hari AIDS Se-Dunia. Hingga November 2023, HKBP AIDS Ministry telah menemukan 1230 kasus positif HIV/AIDS. Peserta diharapkan teredukasi dan terdorong untuk aktif dalam pencegahan HIV/AIDS.***(Red)
Discussion about this post