BORGOLNEWS.COM Presiden Joko Widodo atau Jokowi menegaskan Ibu Kota Nusantara (IKN) tidak hanya dibangun oleh pemerintah, tetapi juga oleh sektor privat atau swasta. Hal tersebut diungkapkan Presiden Jokowi saat peletakan batu pertama atau groundbreaking Hotel Vasanta yang merupakan hotel kedua di Ibu Kota Nusantara (IKN), Kalimantan Timur (Kaltim), Sabtu (23/9/2023).
Jokowi mengungkapkan pemerintah bekerja sama dengan swasta dalam membangun IKN. Saat ini, kata Jokowi, pemerintah dan swasta bekerja sama membangun berbagai fasilitas dan infrastruktur di IKN, seperti hotel, rumah sakit, universitas, dan taman hiburan.
“Kita hanya ingin menyampaikan kepada dunia usaha bahwa pembangunan di Ibu Kota Nusantara ini tidak hanya dilakukan oleh pemerintah saja, tetapi dunia usaha juga sudah masuk,” ujar Jokowi.
Jokowi berharap setiap pembangunan yang berjalan di kawasan IKN dapat segera rampung. Bahkan, Jokowi berharap setiap bulan dapat mengunjungi IKN untuk melakukan groundbreaking berbagai proyek. Tak hanya itu, Jokowi akan mengunjungi IKN setiap bulan untuk memantau perkembangan pembangunan sekaligus meresmikan setiap proyek yang rampung.
“Setiap bulan harus ada groundbreaking berikutnya, dan saya akan datang ke sini setiap bulan, dan jadwalnya memang sudah ada di kepala Otorita IKN,” jelas Jokowi.
Hingga saat ini, tercatat sudah ada sejumlah fasilitas dan infrastruktur yang sedang dalam tahap pembangunan di IKN. Beberapa di antaranya, hotel, rumah sakit, dan universitas. Tak hanya itu, saat ini sedang dirancang pembangunan atraksi wisata bagi penduduk IKN nantinya.
“Tadi malam juga kita bicara untuk taman safari dan lain-lain akan segera dimulai di Ibu Kota Nusantara,” kata Jokowi.
Jokowi mengapresiasi para investor yang telah menanamkan modalnya di IKN. Jokowi memastikan para investor sudah melakukan kalkulasi bisnis yang menyeluruh dalam berinvestasi.
“Saya mengucapkan terima kasih kepada para investor yang telah menanamkan modalnya. Saya rasa mereka menanamkan modalnya di sini sudah melalui kalkulasi yang matang karena ini bukan investasi sia-sia. Pasti mereka mau untung,” kata Jokowi.
Discussion about this post