BORGOLNEWS.COM BENGKALIS – Pemerintah Desa Deluk menggelar Seleksi Tilawatil Qur’an (STQ) KE-IX tahun 1444 H 2023 M, tingkat desa, pada Senin malam 3 Juli 2023 dan penutupan pada hari Kamis malam 6 Juli 2023.
Acara tersebut di meriahkan dengan berbagai pertunjukan yang penuh dengan islamiah.
Pembukaan tersebut lansung di buka oleh camat Bantan Aulia Army Effendy, S.STP dan ditutup oleh kepala Desa Teluk Azman S.Ag di halaman Desa Deluk Kec.Bantan Kab.Bengkalis.
Hadir pada penutupan tersebut, Dandim 0303/Bengkalis Letkol Inf Endik Yunia Hermanto Diwakili Danramil 01/Bengkalis Kapten Cpl.Farimus Hendriko, Kepala Desa Deluk Bapak Azman S.Ag, Kepala Desa se kecamatan Bantan, Bhabinkamtibmas Desa Deluk Aipda Okto, Ketua STQ Ke IX tingkat Desa Deluk 1444/H 2023/M, Ketua BPD Desa Deluk, Sekdes Desa Deluk,Tokoh Agama,Tokoh Adat, Tokoh masyarakat Desa Deluk, Ketua Penggerak PKK Desa Deluk, Ketua Rt/Rw.Kepala Dusun Desa Deluk, Para Dewan Juri STQ Ke IX tingkat Desa Deluk 1444/H 2023/M dan ratusan Masyarakat.
Sambutan Kepala Desa Deluk Azman menyampaikan, dengan diadakannya STQ ke IX tingkat Desa Deluk ini, sehingga bisa mengambil hikmah dan manfaatnya serta bisa menjauhkan anak dari pengaruh perkembangan budaya budaya luar serta teknologi yang bisa merusak perkembangan generasi penerus dan orang tua sangat berperan dalam memberikan pendidikan atau pengetahuan agama sejak dini.
“Harapan kita dengan hasil Keputusan dewan juri STQ ke IX hendaknya menjadi acuan untuk masa yang akan datang kepada yang mendapatkan juara agar dapat ditingkatkan lagi atas prestasi yang dicapai dan jangan mudah berpuas diri tetapi jadikanlah ini menjadi motivasi untuk lebih ditingkatkan lagi,” ungkap Kades.
Ia juga meminta kepada masyarakat khususnya orang tua anak-anak terus meningkatkan membaca Alquran dan kandungannya agar tingkat kecamatan nanti utusan Desa Deluk bisa mendapatkan juara dan juga membanggakan orang tua.
“Kepada para orang tua dan anak-anak mari kita terus menjaga dan memotivasi dan diharapkan agar Desa Deluk ikut bertanding atau lomba tingkat kecamatan agar mendapatkan juara,” harap Azman.
“Marilah kita jaga anak anak kita, agar tidak terpengaruh kearah yg negatif karena anak-anak kita adalah generasi penerus bangsa yang harus kita jaga,”ajaknya.
Terakhir, Tak lupa Azman juga mengucapkan terimakasih kepada Bupati Bengkalis yang selalu mendukung dan support untuk kegiatan keagamaan, dan ucapan yang sama ia sampaikan kepada para panitia pelaksana STQ Ke IX tingkat Desa Deluk, mengucapkan ribuan terima yang mana sudah mensukseskan acara ini dengan baik dan sukses.(dil)
Discussion about this post