BORGOLNEWS COM – BENGKALIS – Pemerintah Desa Ketam Putih kecamatan Bengkalis kabupaten Bengkalis menggelar Musabaqoh Tilawatil Qur’an (MTQ) ke XXXII tingkat Desa Ketam Putih di halaman Musholla Almuslihin jalan utama Dusun l, Senin malam 24 Juni 2024.
Kegiatan tersebut lansung dibuka oleh Camat Bengkalis Taufik Hidayat yang diwakili Seketaris kecamatan Fitra Rama, S.Stp, dan dihari Kades dan PJ Kades se kecamatan Bengkalis, perangkat Desa, Ketua BPD, Ketua LPTQ tokoh Agama tokoh masyarakat dan TNI Polri.
Kepala Desa Ketam Putih Suhaimi mengucapkan terimakasih kepada panitia pelaksana dan kepada semua yang terlibat dalam penyelenggaraan acara MTQ ini, serta tamu undangan yang hadir.
“Kegiatan ini kami laksanakan atas bantuan pemerintah daerah kabupaten Bengkalis dengan program Bermasa 1 miliar perdesa, maka dari itu kami bisa melaksanakan kegiatan keagamaan seperti MTQ ini,” ungkap Kades.
“Kami juga mengucapkan terima kasih kepada Bupati Bengkalis ibu Kasmani dan Bagus Santoso atas program yang sangat menyentuh program desa,” ucapnya lagi.
Selain itu sambutan Camat Bengkalis diwakili Seketaris kecamatan Fitra Rama, S.Stp memberikan apresiasi dan tahniah atas diselenggarakan kegiatan MTQ tingkat Desa Ketam Putih itu.
“Atas nama pemerintah kecamatan Bengkalis kami sangat apresiasi dan tahniah atas terselenggaranya MTQ ini, semoga Desa Ketam Putih ini bisa melahirkan qori dan qoriah terbaik dan bisa di pertandingkan di kancah internasional,” tutur Sekcam. (Dil)
Discussion about this post