BORGOLNEWS.COM – PEKANBARU – Pelantikan Penjabat (Pj) Bupati Indragiri Hilir (Inhil) yang sempat tertunda, kembali diagendakan oleh Pemprov Riau. Pelantikan tersebut dijadwalkan akan dilaksanakan pada Sabtu (11/8/2024) sore ini pukul 16.00 WIB di gedung daerah Riau.
Kepala Biro Administrasi Pimpinan Sekdaprov Riau Aryadi mengatakan, sesuai dengan disposisi dari pimpinan, pihaknya diminta untuk menyiapkan agenda pelantikan Pj Bupati Inhil sore ini.
“Kami dapat disposisi pimpinan untuk menyiapkan pelantikan Pj Bupati Inhil sore ini,” katanya.
Saat ditanyakan siapa pejabat yang akan dilantik, Aryadi menyebut belum mengetahuinya. Ia juga sudah mencoba mengkorfirmasi dengan kepala biro Tata Pemerintahan tapi juga belum ada jawaban.
“Siapa pejabat yang dilantik saya belum tahu, apakah masih sesuai yang awal atau ada pergantian tidak tahu juga,” ujarnya.
Sementara itu, berdasarkan informasi yang berkembang, pejabat yang akan dilantik menjadi Pj Bupati Inhil adalah Kepala Dinas Kepemudaan dan Olahraga Riau Erisman Yahya. Saat dikonfirmasi, Erisman belum mau banyak memberikan keterangan.
“Saya belum bisa jawab,” singkatnya.
Untuk diketahui, Pelantikan Pj Bupati Inhil tersebut dilakukan setelah pengunduran diri Pj Bupati Indragiri Hilir (Inhil) Herman, yang akan mengikuti kontestasi Pilkada 2024.
Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau kemudian mengusulkan tiga kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) untuk menjadi Pj Bupati Inhil ke Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri). Tiga nama yang diusulkan tersebut yakni Kepala Dinas Pariwisata Riau Roni Rakhmat, Kepala Dinas Kepemudaan dan Olahraga Erisman Yahya dan Kepala Bappeda Litbang Emri Juli Harnis. (red)
Sumber : RiauPos.co
Discussion about this post