BORGOLNEWS.COM Pekanbaru – Asisten Pengawasan Kejaksaan Tinggi Riau Ayu Agung, S.H., S. Sos., M.H., M. Si (Han) diwakili oleh Pemeriksa Intelijen Bidang Pengawasan Kejaksaan Tinggi Riau Andriansyah, S.H., M.H dan Pemeriksa Perdata dan Tata Usaha Negara Bidang Pengawasan Kejaksaan Tinggi Riau Bambang Andi Putra, S.H., M.H menghadiri Koordinasi dan Kegiatan Saber Pungli. Kamis kemarin (21/9/2023)
Kasi Penkum Kejati Riau Bambang Heripurwanto SH., MH., saat dikonfirmasi awak media menyampaikan adapun yang hadir dalam Koordinasi Saber Pungli diruang rapat Inspektorat Provinsi Riau tersebut yaitu Ketua Pelaksana Satuan Tugas (Satgas) Saber Pungli Provinsi Riau Kombes Pol Hermansyah, S.H., S.Ik, M.H, Inspektur Daerah Provinsi Riau Sigit Hendriawan, S.E, AK, MM, CA, CRMP, Asisten Pengawasan Kejaksaan Tinggi Riau Ayu Agung, S.H., S. Sos., M.H., M. Si (Han) yang dalam hal ini diwakili oleh Pemeriksa Intelijen Bidang Pengawasan Kejaksaan Tinggi Riau Andriansyah, S.H., M.H dan Pemeriksa Perdata dan Tata Usaha Negara Bidang Pengawasan Kejaksaan Tinggi Riau Bambang Andi Putra, S.H., M.H.
Kegiatan Koordinasi dan Kegiatan Saber Pungli dalam rangka menerima Tim Unit Pemberantasan Pungutan Liar Kabupaten Indragiri Hilir yang akan melaksanakan koordinasi dan konsultasi ke Unit Pemberantasan Pungutan Liar Provinsi Riau terkait kegiatan Saber Pungli.
Tujuan dari kegiatan Koordinasi dan Kegiatan Saber Pungli ini sambung Bambang Heripurwanto selaku Kasi Penkum Kejati Riau yakni menciptakan pelayanan publik yang baik dan prima di wilayah Kabupaten Indragiri Hilir. Secara spesifik kita juga mengajak seluruh ASN maupun Masyarakat untuk pencegahan terhadap pungli ini.
Adapun pengawasannya dapat dicegah melalui pengawasan yang dilakukan oleh pimpinan terlaksana sehingga dapat menguatkan sistem kontrol pada pengawasannya.
Kegiatan Koordinasi dan Kegiatan Saber Pungli berjalan aman, tertib, dan lancar, imbuh Bambang
Discussion about this post