BORGOLNEWS.COM, Bagansiapiapi-Kejaksaan Negeri (Kejari) Rokan Hilir (Rohil) melaksanakan Ziarah Ke Taman Makam Pahlawan (TMP) Kesuma Bhakti dalam rangka memperingati Hari Bhakti Adiyaksa (HBA) ke-62 dan Hari Ikatan Adiyaksa Dharmakarini (IAD) ke-XXI tahun 2022.
Upacara itu dipimpin langsung oleh Kajari Rohil, Yuliarni Appy dan dihadiri Kasi Pidsus Hardianto, Kasi Intel Yogi Hendra, Kasi Pidum Dicky Syahputra, Para pegawai dan pengurus IAD Kejari Rohil.
Kajari Yuliarni Appy mengatakan kalau upacara ziarah ke TMP Kesuma Bhakti rutin dilaksanakan setiap tahunnya terumatam dalam rangka memperingati HBA dan IAD.
“Ziarah Ini merupakan tanda penghormatan kita kepada arwah para pahlawan yang mendahului kita, dan kami percaya bangsa yang menghormati para pahlawan adalah bangsa yang besar,” Ucapnya.
Untuk hari puncak HBA katanya bertepatan pada Jumat (22/7) esok. Dimana nanti kita akan melakukan upacara dan ramah tamah dengan keluarga Kejari Rohil. “Upacara itu nantinya akan diikuti seluruh pegawai kejaksaan, dan tidak tertutup kemungkinan pensiunan Kejaksaan juga hadir,” tutupnya. (Wildani)
Discussion about this post