BORGOLNEWS.COM, ROHUL– Personil Polres Rokan Hulu (Rohul), terus berupaya maksimal serta bekerja keras untuk meminimalisir dan menekan wabah Pandemi Covid-19 di Negeri Seribu Suluk.
Kali ini, Personilnya langsung dikomandoi Kapolsek Rambah IPTU Hasmin, bersama Bhabinkamtibmas, BRIPKA Darmansyah, Brigadir Yulizar, Babinsa Serma Yendri, Pelaksana Kepala Desa Addis Hasibuan dan Bidan Desa Ayu AMd Keb melaksanakan traccing terhadap kontak erat kasus Terkonfirmasi Positif Covid-19 di Desa Rambah Tengah Hulu (RTH), Rabu (25/8/2021) sekitar pukul 11.30 Wib.
Disampaikan, Kapolres AKBP Eko Wimpiyanto, penanganan dilakukan Personilnya dengsn upaya 3T atau tindakan melakukan tes Covid-19 (Testing), penelusuran kontak erat (Tracing) dan tindak lanjut berupa perawatan pada pasien Covid-19 (Treatment).
“Sasaran Personil kita Sasaran pasien Covid-19 atas nama D Perawat di RSUD Rohul, Alamat Dusun Pawan Hulu Desa Rambah Tengah Hulu RT 01 RW 07,” sebut Kapolres Rohul lagi.
Untuk penanggulangan Covid-19 ini, dirinya juga, mengajak seluruh elemen masyarakat khusus Kabupaten Rohul supaya taat dan mematuhi selalu menerapkan Protokol Kesehatan (Prokes) dengan cara 5 M.
“Lima M tersebut, dengan memakai Masker, mencuci tangan pakai sabun menggunakan air mengalir, menjaga jarak, menjauhi kerumunan, membatasi mobilisasi dan interaksi, agar kita semua terhindar dari penyebaran Covid-19,” tutup Kapolres AKBP Eko Wimpiyanto Hardjito SIK, di dampingi Paur Humas AIPDA Mardiono P SH. (red)
Discussion about this post