BORGOLNEWS.COM, TELUKKUANTAN – Wakil Bupati Kuansing, Drs.H Suhardiman Amby, MM meninjau sekaligus mendampingi Tim Penilai Posko PPKM Skala Mikro dari Polda Riau, di RT 5 RW 3 Dusun Tobek Panjang Desa Koto Teluk Kuantan, Kamis (24/6/2021) kemarin.
Tim penilai tersebut adalah Dit Binmas Polda Riau Kompol Awaludin Syam, Kompol Hidayat, dan Iptu Sudarso. Selain itu rombongan Wakil Bupati juga di dampingi Wakapolres Kuansing Kompol Antoni Lumban Gaol, SH. MH.
Hadir juga Kasat Pol PP Kuansing Erdiansyah, S.Sos, M.Si, Kadis Perhubungan Kuansing Asmari, S.Sos, Kepala RSUD Teluk Kuantan dr. M. Irfan Husein, Danramil 02 KT Kapten Inf. Yunasri dan Camat Kuantan Tengah Agus Iswanto.
Pengecekan yang dilakukan Tim penilai mereka melihat struktur organisasi Posko PPKM, dan melihat tabel data peta penyebaran terkonfimasi Positif Covid – 19 RT 05 RW 03 Dusun Tobek panjang, Ds Koto Taluk.
Kemudian melihat data kontak erat yg sesuai dengan aplikasi Silacak, serta panel data PPKM mikro dan pengecekan fasilitas, ruang rawat rapat dan ruang isolasi Posko PPKM.
Wabup sendiri, saat closing statmen menjelaskan jika keberadaan Posko PPKM Skala Mikro di Desa dan Kelurahan, menandakan bahwa pelayanan dan pemantauan Covid – 19 langsung menyentuh jantung Desa dan Kelurahan.
Namun, ia tetap mengingatkan seluruh lapisan masyarakat untuk mematuhi protokol kesehatan, guna menekan angka penyebaran Covid – 19. (Adv)
Discussion about this post