BORGOLNEWS COM – PADANG LAWAS – Tidak asing bagi kita orang yang akrab disapa RGP yang nama panjangnya Drs. Ramal Guspati Pasaribu, M.Si terjun ke dunia politik setelah menjalani masa purna bhakti ( pensiun ) dua tahun terakhir ini tepatnya tanggal 07 Oktober 2021, hal ini sesuai dengan skill ilmu yang dimilikinya alumni dari Fakultas Ilmu Sosial dan Politik, lulusan tahun 1989 silam, tuturnya.
Selama bernaung di Birokrasi Pemerintahan lebih kurang 36 tahun mengabdi kepada Bangsa dan Negara, telah banyak berbuat dan berkarya untuk Kabupaten Tapanuli Selatan dan terkhusus Kabupaten Padang Lawas yang tercinta, salah satunya pembuatan pemberkasan sekaligus memperjuangkan Pemekaran Kecamatan Barumun Selatan, Kecamatan Aek Nabara Barumun dan Kecamatan Sihapas Barumun Kabupaten Padang Lawas sewaktu menjabat Kepala Bagian Pemerintahan Setda Kabupaten Padang Lawas, dan tidak kalah pentingnya pembuatan profil Kabupaten Padang Lawas untuk persiapan Pemekaran Provinsi Sumatera Tenggara, dan kegiatan-kegiatan lainnya yang berhubungan dengan tugas pokok Pemerintahan, Pembangunan dan Kemasyarakatan, yang intinya untuk kemajuan dan mempercepat ketertinggalan dari Kabupaten lainnya, yang waktu itu baru pemekaran dari Kabupaten Induk Kabupaten Tapanuli Selatan tahun 2007, pungkas RGP.
Drs. Ramal Guspati Pasaribu, M.Si yang biasa dipanggil RGP tidak lagi diragukan kemampuan dan kehebatannya selama beberapa kali menjabat di Birokrasi Pemerintahan terakhir masih dipercakan menduduki jabatan strategis sebagai Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Kabupaten Padang Lawas.
Pada tanggal 07 Oktober 2021 menjalani masa purna bhakti ( pensiun ), sempat dipertanyakan awak media kepada RGP, apakah ada pekerjaan lain yang sudah dipegang setelah pensiun, RGP langsung jawab, “saya terus terang tidak bisa diam karena terbiasa dengan kesibukan pekerjaan kantor, makanya saya mengambil lagi pekerjaan profesi, alih kesibukan yaitu sebagai Ketua DPD Solidaritas Pers Indonesia ( SPI ) Kabupaten Padang Lawas, sekaligus Kepala Biro Media Online Borgolnews.com di Kabupaten Padang Lawas dan sekitarnya yang lazimnya disebut Jurnalistik,” pungkasnya.
Dari uraian pengalaman, pekerjaan dan ditambah dengan skill ilmu yang dimilikinya, terus masih berkarya didunia pers, juga organisasi pers yang dimulainya dari tahun 2022 sampai sekarang, maka wajar dan pantas lagi berkecimpung di dunia politik serta didudukkan di kursi parlemen DPRD Kabupaten Padang Lawas periode 2024-2029 dan menurutnya siap memperjuangkan aspirasi rakyat banyak dan pembangunan desa yang berkesinambungan di Dapil 3 Ex-Sosa khususnya, Kabupaten Padang Lawas umumnya, apabila diberikan amanah kepercayaan oleh rakyat dan duduk di kursi Parlemen DPRD Kab. Padang Lawas yang di usung oleh Partai Hanura Nomor 10, dan RGP Nomor urut 4 di kertas suara Calon DPRD Kabupaten Padang Lawas, dengan mottonya “Ikuti Hati Nurani, Hati Nurani Tidak Bisa Dibohongi, Pilih Mana Yang Baik Diantara Yang Terbaik, Partai Hanura, Bangkit ..!! Jaya..!! Menang ..!!” harab RGP. (DPD-SPI PLS)
Discussion about this post