BORGOLNEWS.COM, Bagansiapiapi- Setiap tanggal 5 Januari, Partai Persatuan Pembangunan (PPP) memperingati Hari Lahir (Harlah). Tahun 2023 ini, diperingati Harlah yang ke-50. Sejumlah harapan yang ingin di wujudkan oleh para kader partai berlambang Ka’bah ini, tanpa terkecuali Ketua DPC PPP Kabupaten Rokan Hilir (Rohil) Perwedessuito, SP.
“Diusia ke-50 ini, kita berharap PPP bisa diterima oleh masyarakat indonesia, khususnya masyarakat dikabupaten rokan hilir,” harap Perwedessuito, Kamis (5/1/2023) di Sekretariat DPC PPP Rohil, Jalan Kecamatan, Batu Empat, Bagansiapiapi.
“Dalam rangka memperingati hari lahir (Harlah) ke-50 tahun ini, DPC PPP Rohil juga menyantuni puluhan anak yatim dan membagikan sembako kepada kaum dhuafa dan fakir miskin,” Kata Perwedes.
Diusia yang ke-50 ini, Lanjut anggota DPRD Rohil ini, pihaknya juga melakukan launching pendaftaran calon legislatif (Caleg).
“Sudah ada beberapa caleg yang hadir dan langsung melakukan pendaftaran. Kemudian nanti akan kita proses dan kita kirimkan ke DPW untuk verifikasi,” ujarnya.
Selain itu untuk pemilihan umum (pemilu) 2024 nanti, ungkap Perwedissuito, PPP mendapatkan nomor urut 17.
“Sesuai dengan harapan kita bahwa nomor 17 merupakan hari kemerdekaan republik indonesia. Nah, mudah-mudahan nomor ini bisa memberikan berkah kepada PPP sehingga bisa diterima masyarakat,” Tutupnya. (Wildani)
Discussion about this post